JOHN WICK: CHAPTER 3 “PARABELLUM” (2019) – PERJUANGAN JOHN WICK MENGHADAPI “HIGH TABLE”

Setelah cerita John Wick (Keanu Reeves) sang pembunuh bayaran dimulai pada 5 tahun lalu dimana cerita dimulai dengan kesedihan akan kematian istrinya hingga balas dendam akibat anjing kesayangannya dibunuh, kini John Wick hadir kembali untuk menyelamatkan dirinya serta mencoba untuk bertahan hidup setelah ia membunuh salah satu petinggi High Table yang merupakan sebuah organisasi tertinggi pembunuh bayaran internasional, John Wick kini dijadikan target pembunuhan di seluruh dunia dengan tebusan sebesar 14 juta dollar dan film ini masih disutradarai oleh Chad Stahelski dan naskahnya juga masih ditulis oleh Derek Kolstad yang juga bertugas di film-film sebelumnya.

Cerita pada chapter ketiga ini langsung berlanjut dari ending film sebelumnya dimana John Wick memiliki batas waktu 1 jam sebelum seluruh dunia memburunya, dengan waktu terbatas tersebut ia mencoba mencari jalan keluar dengan menemui beberapa orang yang memiliki hutang atau sumpah untuk membantu John Wick dikala ia kesulitan dimulai dari gembong mafia Rusia The Director (Anjelica Huston) dan teman lamanya Sofia (Halle Berry) di  Casablanca, Maroko.  Hal ini John Wick lakukan untuk bertemu dengan para pemimpin High Table dan mengharapkan pengampunan atas pelanggaran yang ia lakukan.

Sedangkan di tempat lain High Table mengutus sang Adjudicator (Asia Kate Dillon) untuk meminta pertanggungjawaban dari Winston (Ian McShane) sang pemilik Hotel Continental dan The Bowery King (Laurence Fishburne) karena dianggap membantu dan melindungi John Wick, tidak hanya itu saja Adjudicator juga menyewa pasukan shinobi yang dipimpin oleh Zero (Mark Dascascos) untuk melakukan eksekusi dan hukuman kepada pihak yang membantu John Wick dalam pelarian serta ikut bergabung dalam pemburuan sang “Baba Yaga”.

Hal yang paling membuat menarik di chapter ketiga ini adalah munculnya aktor laga dari Indonesia yaitu Yayan Ruhian dan Cecep Arief Rahman yang sebelumnya sudah terkenal di film The Raid 1 dan 2, mereka di film ini berperan sebagai anggota pasukan shinobi yang bertugas untuk membunuh John Wick dan porsi screen time mereka cukup lumayan banyak dari awal sampai dengan akhir film dan merupakan kebanggaan sendiri menyaksikan aktor negara kita bisa berhadapan dengan Keanu Reeves serta bisa tampil di film ternama dunia, ini merupakan sebuah pencapaian besar bagi perfilman Indonesia dan berharap bisa memberikan pengaruh positif lain tentunya.

Film berdurasi 130 menit ini memang menjual full action dengan dialog yang cukup minim dan sangat mengandalkan koreografi gerakan perkelahian yang smooth serta inovatif, aksi kejar-kejaran liar dijalanan dan tentunya perang dengan menggunakan berbagai senjata disepanjang film serta didukung dengan berbagai efek ledakan dan bantuan CGI untuk menambah rasa nyata pada setiap adegan di film terutama yang menampilkan kekerasan, John Wick Chapter 3 adalah sebuah film action yang tidak boleh dilewatkan untuk ditonton pada tahun ini.

John Wick: Chapter 3-Parabellum tayang di bioskop Indonesia mulai 15 Mei 2019.

Share